Wednesday, January 6, 2010

Tips Memilih Tuksedo

Keputusan untuk mengikat diri dalam sebuah pernikahan merupakan langkah besar dalam kehidupan setiap orang. Sementara pengantin wanita sedang sibuk-sibuknya melakukan banyak hal agar tampil cantik, pengantin pria pun tak kalah bertanggung jawab dalam membuat diri mereka terlihat tampan dan sempurna. Calon istri Anda akan tampak spektakuler dan Anda pastinya perlu bersiap yang terbaik juga.
Karena itu, tuksedo yang akan Anda kenakan dalam pernikahan juga harus diperhatikan. Berikut beberapa tips dalam memilih tuksedo.

1. Sewa atau Beli?
Ini adalah pertanyaan umum yang paling sering ditanyakan. Kebanyakan pria mungkin tak mau repot-repot pergi ke penjahit untuk membuat tuksedo mereka. Mereka memilih jalan mudah yaitu sewa. Menyewa tuksedo mungkin merupakan ide yang baik bila akan dikenakan pengiring pria Anda. Namun, bila Anda yang hendak mengenakannya, sebaiknya belilah atau jahitlah sendiri.

Sedikit lebih mahal untuk kepentingan seumur hidup Anda, tak akan membuat Anda rugi. Selain itu, sharing dengan pasangan Anda mengenai model atau bahan yang cocok Anda kenakan. Ketika Anda memutuskan untuk membeli tuksedo, pastikan Anda bisa mengenakannya lagi di lain kesempatan. Pastikan bahwa semua orang bersama-sama dan memutuskan apa yang terbaik.

2. Teliti sebelum membeli
Datanglah ke berbagai toko yang menjual tuksedo. Hunting! usahakan untuk tidak langsung membeli tuksedo pertama yang Anda lihat. Guna menghindari kekecewaan di belakang hari, sebaiknya pilah-pilih dan telitilah sebelum membeli.

Lihat dan berbelanjalah di toko-toko yang berbeda-beda, dengan begitu Anda memiliki beberapa pilihan untuk jas pernikahan Anda. Toko yang berbeda kadang-kadang memiliki warna yang berbeda, gaya, dan pastinya harga yang variatif.

3. Sharing dengan pasangan
Hari pernikahan adalah tentang kalian berdua. Karena itu, diskusikan segala sesuatunya berdua. Termasuk saat memilih tuksedo. Anda perlu berkoordinasi dengan pasangan agar tuksedo Anda tampil serasi dengan gaun yang akan dia pakai.

Sebelum Anda membeli sebuah tuksedo, memintalah pertimbangan pasangan Anda. Bahkan bukan tidak mungkin, pasangan Anda justru mempunyai ide yang baik tuksedo Anda.

4. Waktu
Segeralah mengurus persoalan pakaian ini. Jangan sampai di detik-detik terakhir menjelang pernikahan Anda baru terpikir untuk mengurusnya, menjahit atau menyewa tuksedo. Jangan menunggu sampai saat terakhir untuk pergi dan menemukan tuksedo.

Anda ingin tampak hebat dan tidak harus puas dengan sesuatu yang biasa-biasa saja. Berbelanjalah segera sehingga Anda masih memiliki banyak waktu untuk perbaikan.

No comments:

Post a Comment